UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MADIUN
Ummad/UMJT Universitas Muhammadiyah Jawa Timur, 13 Januari 2025 – Ummad/UMJT Universitas Muhammadiyah Jawa Timur bangga menjadi salah satu peserta dalam Ekspo Kampus 2025 di Kota Madiun, acara yang mempertemukan calon mahasiswa dengan berbagai pilihan kampus terbaik di Jawa Timur. Pada kesempatan ini, kami memperkenalkan berbagai rekomendasi jurusan unggulan yang dapat membuka peluang karir di berbagai bidang.
Universitas Muhammadiyah Madiun (UMMAD) sedang melaju pesat menuju transformasi besar dengan pembentukan Universitas Muhammadiyah Jawa Timur (UMJT), yang akan menjadi kampus yang lebih luas dan berdaya saing di tingkat regional. Proses ini didorong oleh program akselerasi penggabungan perguruan tinggi, melibatkan Politeknik Seni Yogyakarta dan beberapa program studi baru yang akan dikelola oleh UMJT, termasuk Manajemen, Psikologi, PGSD, Sistem Informasi, Hukum, dan Desain Komunikasi Visual. Ini merupakan langkah strategis untuk menghadirkan kampus yang lebih modern, inklusif, dan berkualitas tinggi, yang siap menghadapi tantangan pendidikan masa depan
Ketua Tim PMB UMMAD, Rakhma Widya Darojah menerangkan, untuk pelaksanaan PMB UMMAD tahun akademik 2025/2026 dilakukan dalam 3 gelombang.
Gelombang I dilaksanakan tanggal 8 Desember 2024-23 Februari 2025. Kemudian gelombang II pendaftaran tanggal 1 Maret-31 Mei 2025. Lalu gelombang III dilaksanakan 1 Juni-21 Agustus 2025.
Ada 8 (delapan) prodi di UMMAD yang membuka pendaftaran mahasiswa baru tahun ajaran 2025/2026. Delapan prodi UMMAD tersebut adalah:
1.Ilmu Kesejahteraan Sosial (S1)
2. Ilmu Komunikasi (S1)
3. Informatika (S1)
4. Ilmu Aktuaria (S1)
5. Biokewirausahaan (S1)
6. Ilmu Lingkungan (S1)
7. Administrasi Kesehatan (S1)
8. Kebidanan (D3)
Beasiswa
Rakhma menerangkan mahasiswa UMMAD bisa berkesempatan untuk mendapatkan empat beasiswa yang diberikan pihak kampus.
“Beasiswa ini bekerjasama dengan pemerintah, persyarikatan juga beasiswa internal,” ujar Rakhma.
Empat beasiswa tersebut adalah KIP Kuliah, beasiswa persyarikatan, beasiswa Ahmad Dahlan dan beasiswa prestasi.
Biaya kuliah
Rakhma menjelaskan, biaya kuliah di UMMAD sangat terjangkau. Biaya kuliah di UMMAD mulai Rp. 3.675.000 tiap semester yang bisa dibayar 3 kali.
“Kami membuka WA center di admin 1 (08233290647) dan admin 2 (0856466338203),” terang Rakhma